Home / Metro Palangka Raya

Kamis, 4 Januari 2024 - 11:10 WIB

Aniaya Gadis, Oknum Caleg Dipolisikan

Ilustrasi net.

Ilustrasi net.

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Seorang oknum calon anggota legislatif (caleg) dilaporkan ke Polresta Palangka Raya atas kasus dugaan penganiayaan. Pria tersebut dilaporkan seorang gadis berinisial GA (25) yang mengaku menjadi korban penganiayaan tersebut.

Sebelum melaporkan kejadian tersebut ke polisi pada Rabu (3/1/2024), GA sempat membagikan pengalaman tak mengenakannya tersebut melalui instagram story miliknya. Cerita itu pun viral dan ramai menjadi perbincangan.

Bahkan melalui akun instagram itu, GA juga membagikan kronologi kejadian hingga menyindir terlapor bersama istrinya untuk meminta maaf secara langsung.

Baca Juga :  Tim Gabungan Apel Kesiapsiagaan Karhutla

“Belum terpilih aja udah arogan. Gimana kalau terpilih jadi anggota,” tulis GA dalam caption Instagram Storynya.

Dalam laporannya kepada polisi disebutkan jika dugaan penganiayaan itu terjadi pada salah satu tempat hiburan malam pada Senin (1/1/2024) sekitar pukul 02.00 WIB. Tepatnya saat itu GA sedang merayakan malam pergantian tahun bersama teman-temannya.

Malam GA bersama satu temannya kemudian diundang untuk bergabung dengan meja pengunjung lainnya. Dimana saat itu terdapat terlapor juga namun tidak saling mengenal. Namun entah bagaimana, terlapor memukul seorang pengunjung lainnya yang juga mengenai rahang GA.

Baca Juga :  BNNP Kalteng Gagalkan Penyelundupan 8 Ons Ganja

Menyadari kondisi yang tidak kondusif, GA pun memilih pergi bersama temannya. Namun tak berselang lama, GA kembali menghampiri terlapor untuk menanyakan alasan pemukulan dan menuntut permintaan maaf.

Bukannya mendapat permintaan maaf, GA justru dibuat kecewa terlapor yang saat itu juga ditemani seorang wanita diduga istrinya, justru tak menghiraukan. Bahkan saat itu sempat terlibat adu mulut. Alhasil GA yang tak terima kemudian memilih melapor ke polisi. (ran)

Share :

Baca Juga

DPRD Kota

Dewan Minta Pemerintah Terus Pantau Debit Air

Metro Palangka Raya

Modus Dijanjikan Umrah, Pasutri di Palangka Raya Ditipu Puluhan Juta

Metro Palangka Raya

Sengatan Operasi Antik Polres Palangka Raya Jaring 20 tersangka

DPRD Kota

Pemanfaatan Terminal AKAP Berpotensi Tingkatkan PAD

Metro Palangka Raya

Bawa Badik, Si Gondrong Diringkus Polisi

Metro Palangka Raya

Duh…Edar Sabu, Seorang Nenek di Palangka Raya Diringkus Polisi

Metro Palangka Raya

Kebakaran di Jalan Rajawali Hanguskan Satu Rumah Beserta Mobil

Metro Palangka Raya

Terkapar Tepi Jalan, Ulah Pria Mabuk Ini Gegerkan Warga