Generasi Muda Perlu Dibekali Kemampuan Wirausaha

Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Rosihan Anwar.

KUALA KAPUAS, KaltengEkspres.com – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas, Rosihan Anwar mengharapkan Pemkab Kapuas melalui dinas terkait membekali generasi muda dengan kemampuan berwirausaha.

“Penting menjadi perhatian bersama, selain harus pintar pintar membuat suatu lapangan kerja juga memberikan pelatihan-pelatihan berwirausaha,” ujarnya.

Menurutnya tentu yang mereka bisa lakukan, tidak usah muluk muluk bagaimana anak ini bisa mengolah satu bahan saja. Contohnya bikin ayam goreng, ayam geprek dengan varian rasa itu saja yang inovatif dan hal lainnya.

“Jangan sampai generasi milenial ini ‘liar’, akhirnya apa bisa terjebak disituasi yang tidak pasti bisa terlibat hal-hal negatif,” tegas Rosihan , Selasa (26/12/2023).

Tapi jangan sampai lah, ini yang dikhawatirkan. Terutama bagi anak anak yang tidak lanjut ke perguruan tinggi yang harus juga didukung mereka.

“Oleh karena itu, ini menjadi tanggungjawab bersama instansi, diantaranya Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Kapuas, pun demikian dari DPRD juga, sehingga dapat dibahas bersama ke depannya,”

“Contohnya saja saat mengolah telur asin saja yang saya ajarkan ke SMKN 1 itu antusias sekali mereka,” pungkasnya. (yan)

Berita Terkait