Bengkel Las di Palangka Raya Berkobar

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Peristiwa kebakaran yang meludeskan bangunan terjadi di Jalan Antang Palangka Raya, Jumat (01/09/2023). Si jago merah yang berkobar sekitar pukul 20.00 WIB itu melalap habis seluruh bagian yang menjadi tempat bengkel las milik Haryono. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Kepala Seksi Pengendali Operasi Komunikasi Penyelamatan DPKP Kota Palangka Raya Sucipto mengatakan, saat tim damkar tiba di lokasi kobaran api sudah sangat besar. Untuk memadamkan api, pihaknya harus mengerahkan tenaga lebih.

“Kobaran api yang melelap bangunan dan perabotan itu cukup besar,” Sucipto.

Berdasarkan informasi, lanjut Sucipto, asal usul api diduga kuat korsleting listrik. Percikan api kemudian menyambar benda yang mudah terbakar di lokasi tersebut. Api baru diketahui warga setempat setelah terlanjur sudah membesar.

Kurang dari 15 menit, kobaran api berhasil dijinakan oleh tim gabungan yang hingga saat ini dilakukan pendinginan agar tidak muncul api susulan.

“Terima kasihs kepada tim dan masyarakat yang sudah membantu melakukan pemadaman,” tandasnya. (ran)

Berita Terkait