Home / DPRD Murung Raya

Rabu, 16 Agustus 2023 - 12:58 WIB

DPRD Mura Usulkan Tiga Nama Pj Bupati

Ketua DPRD Mura Doni

Ketua DPRD Mura Doni

PURUK CAHU, KaltengEkspres.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Murung Raya (Mura) mengusulkan nama sebagai Penjabat (Pj) Bupati Mura menggantikan bupati Perdie M Yoseph dan Wakil Bupati Rejikinoor yang akan habis masa jabatannya pada 24 September 2023.

Ketua DPRD Mura menyebut usulan tiga nama dari DPRD tersebut merupakan hasil koordinsi bersama gubernur, sehingga saat sampai ke Kementerian Dalam Negeri dan diseleksi oleh tim penentu ada pertimbangan dengan memprioritaskan putra daerah Kalteng sebagai Pj Bupati Murung Raya.

Baca Juga :  Ketua DPRD Mura Dukung Kehadiran Pasar Murah

Tiga nama yang diusulkan Pj bupati yakni Sekretaris Daerah (Sekda) Murung Raya Hermon, Sekretaris Dewan Provinsi Kalteng Fajarudinnoor, dan Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalteng Yulindra Dedy .

“Masalah Pj ini saya sudah berkomunikasi dengan beberapa kalangan, baik dengan gubernur, wakil gubernur, Sekda, tokoh masyarakat dan juga maupun unsur dari DPRD. Intinya ada satu kesepahaman atau aspirasi yang menginginkan putra daerah Kalteng yang menjadi Pj Bupati Murung Raya nanti,’ kata Doni kepada wartawan usai rapat paripurna di gedung DPRD setempat, Rabu (16/08).

Baca Juga :  Dewan Minta Ketersediaan Pangan Cadangan Diperhatikan

Menurut Doni, sesuai aturan yang berlaku Pj bupati ada tiga unsur yang mengusulkan, yakni DPRD kabupaten, gubernur dan Kementerian Dalam Negeri. akan tetapi sesuai dengan aspirasi semua pihak berharap penjabat bupati nanti putera daerah Kalteng dan juga sudah mengenal seluk beluk Kabupaten Murung Raya.

Doni menambahkan tiga nama yang diusulkan itu sudah memenuhi syarat untuk menjadi Pj Bupati Murung Raya, yaitu bersatus Aparatur Sipil Negara (ASN) dengan eselon II A. (id)

Share :

Baca Juga

DPRD Murung Raya

Dewan Dorong Pemkab Mura Benahi Pasokan Air Bersih PDAM

DPRD Murung Raya

Ketua DPRD Mura Serap Aspirasi Warga Kecamatan Babuat

DPRD Murung Raya

Dewan Mura Dukung  Penyusunan Raperda Masyarakat Hukum Adat

DPRD Murung Raya

Pemkab Mura Usal Raperda Mekanisme Penerbitan SPT

DPRD Murung Raya

Ketua Fraksi PKS DPRD Mura Dukung Satlantas Tertibkan Balapan Liar

DPRD Murung Raya

Dewan Sarankan DTKS Mura Dievaluasi

DPRD Murung Raya

Delapan Wajah Baru Harus Berani Menyuarakan Aspirasi Masyarakat

DPRD Murung Raya

Pelantikan Liangsoi Sebagai PAW DPRD Mura Tinggal Menunggu Jadwal