Home / DPRD Provinsi Kalteng

Jumat, 25 November 2022 - 11:08 WIB

Masyarakat Usul Penambahan Penyuluh Pertanian

Anggota DPRD Kalteng Sengkon ketika diwawancarai awak media, di Kantor DPRD Kalteng, Jumat (25/11). (Foto : Asro).

Anggota DPRD Kalteng Sengkon ketika diwawancarai awak media, di Kantor DPRD Kalteng, Jumat (25/11). (Foto : Asro).

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com –  Anggota DPRD Kalteng, Sengkon mendorong pemerintah daerah (pemda) se-Kalteng melalui instansi terkait agar memperbanyak penyebaran penyuluh pertanian hingga ke tingkat desa. Hal ini bertujuan untuk membimbing para petani yang ada di wilayah pedesaan, agar maju dan berkembang.

Baca Juga :  Reses di Kobar, Razak Serap Usulan Warga Terkait Infrastruktur

“Para petani, teriutama yang berada di desa butuh bimbingan. Terutama dalam menjalankan usaha pertaniannya dengan baik dan mengikuti prosedur yang dapat meminimalisir kegagalan,” kata Sengkon, Jumat (25/11).

Bahkan, lanjut dia, dalam setiap reses  pihaknya selalu menerima usulan dari masyarakat petani agar pemda dapat menempatkan tenaga penyuluh pertanian di setiap desa.

Baca Juga :  Perusahaan Diminta Jadikan Masyarakat Mitra

Pasalnya, keberadaan penyuluh pertanian ini sangat dibutuhkan terutama dari segi ilmu atau pengetahuan tentang pertanian yang bisa diajarkan kepada masyarakat petani.

“Maka dari itu, sangat diharapkan hal ini bisa menjadi perhatian pemda se-Kalteng,”ujarnya. (asro)

Share :

Baca Juga

DPRD Provinsi Kalteng

Dewan Minta Pengawasan Prokes di Desa Diperketat

DPRD Provinsi Kalteng

DPRD Kalteng Dukung Penolakan Penundaan Pemilu

DPRD Provinsi Kalteng

Tindak Tegas PBS Langgar Perda

DPRD Provinsi Kalteng

Dorong Dibukanya Rute Penerbangan Palangka Raya-Kaltim

DPRD Provinsi Kalteng

Wiyatno: Jaga Kebersamaan dan Keamanan Usai Pilkada

DPRD Provinsi Kalteng

Dewan Terima Kunjungan Sespimti Polda dan Kejati Kalteng

DPRD Provinsi Kalteng

Jangan Ada Lagi Konflik Antara Masyarakat dan PBS

DPRD Provinsi Kalteng

Ini Sejumlah Tuntutan Mahasiswa kepada DPRD Kalteng