Tragis, ASN Pemkab Barsel Tewas Lakalantas

Petugas gabungan saat mengevakuasi korban seusai kejadian di ruas Jalan Kihajar Dewantara Kota Buntok, Kamis (27/10) malam. (Foto : IST).

 BUNTOK, KaltengEkspres.com – Nasib tragis dialami seorang pengendara  motor bernama Gideon Pesik (44).  Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Barito Selatan, yang bertugas di Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Barsel ini, tewas setelah sepeda motor Yamaha Xeon Nopol KH 3147 DH yang dikendarainya terlibat tabrakan dengan pengendara motor Suzuki Shogun Nopol KH 2212 DY bernama Rian Sanjaya (44) memboncengi temannya Bambang (24).

Peristiwa kecelakaan maut ini terjadi di ruas Jalan Kihajar Dewantara Kota Buntok, Kamis (27/10/2022) malam, sekitar pukul 19.00 WIB.

Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman melalui Kasatlantas Iptu Nofiana Rahmi mengatakan, kejadian berawal saat sepeda motor Yamaha Xeon yang dikendarai korban melaju dari arah Pelita Raya menuju Jalan Panglima Batur melewati Jalan Ki Hajar Dewantara, disaat situasi ruas jalan gelap dan diguyur hujan deras.

Ketika melintasi lokasi kejadian ini, tepatnya di perempatan arah lapangan batuah tiba-tiba sepeda motor dikendarai Riyan Sanjaya berboncengan dengan Bambang menyeberang ke Jalan Dr. Sutomo. Karena jarak sudah dekat, akhirnya tabrakan kedua kendaraan tak bisa dihindarkan.

“Akibat kejadian ini, korban tidak sadarkan diri dan sempat menjalani perawatan intensif di RSUD Jaraga sasameh Buntok. Namun saat dalam perjalanan dirujuk ke Rumah Sakit di Palangka Raya korban meninggal dunia,”ungkap Nofiana, Jumat (28/10).

Nofiana menjelaskan, kecelakaan ini diakibatkan karena masing-masing pengendara kurang hati-hati saat melintasi perempatan. Sehingga mengakibatkan terjadi tabrakan.

Berita Terkait