

SAMPIT, KaltengEkspres.com – Tingginya curah hujan yang terjadi beberapa hari terakhir, membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Kotim direndam banjir.
Seperti yang terjadi di ruas Jalan KM 12 Parenggean, Kecamatan Parenggean. Tak hanya ruas jalan, banjir juga ini merendam 3 buah rumah warga hingga menyisakan bagian atapnya. Peristiwa banjir dadakan ini terjadi Minggu (4/9) sekira pukul 08.00 WIB.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotim Rihel saat dikonfirmasi,membenarkan adanya kejadian banjir tersebut.
Menurut dia, berdasarkan data yang dihimpun pihaknya, tercatat ada 3 rumah warga yang terendam di daerah setempat.
Sedangkan ruas jalan tidak bisa dilalui karena arus air yang merendam jalan cukup deras . Sehingga menyulitkan pengendara yang melintasinya.
“Banjir ini kiriman dari hulu yang turun merendam daerah setempat. Sempat membuat kemacetan jalan karena tidak bisa dilalui, namun tidak berlangsung lama kondisi air surut akhirnya kondisi jalan bisa dilewati,”ujar Rihel. (ahm)