Home / Pemkab Kapuas

Kamis, 9 Juni 2022 - 10:42 WIB

Satpol PP Kapuas Tertibkan Spanduk Iklan Rokok 

KUALA KAPUAS, KaltengEkspres.com – Anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Pemadam Kebakaran Kapuas mendukung penilaian kota layak anak dengan menertibkan spanduk dan baleho iklan produk rokok yang ada di Kota Kuala Kapuas, Kamis (9/6/2022). Baleho iklan tersebut ditertibkan karena dipasang di kawasan bebas rokok (KBR).

Kepala Satpol PP dan Damkar Kapuas Syahripin mengatakan, giat ini dilaksanakan sebagai bentuk mendukung pemerintah daerah untuk mendapatkan indikator penilaian Kota Layak Anak. Salah satunya indikator tersebut ialah kawasan bebas tanpa roko dan tidak adanya iklan atau sponsor rokok.

“Untuk fasilitas umum, fasilitas kesehatan, tempat ibadah dan pendidikan merupakan kawasan bebas tanpa roko dan iklan promosi roko,” katanya.

Baca Juga :  Bupati Kapuas Pimpin Rakor Zoom Meeting

Adapun sasaran penertiban lanjut dia, adalah spanduk, baleho, pamlet dan poster iklan roko di seluruh wilayah Kota Kapuas.

Baca Juga :  Kasus Terkonfirmasi Covid-19 Kapuas Didominasi Pria

“Kita juga memberikan sosialisasi mengenai indikator penilaian kota layak anak kepada pemilik toko atau pemilik iklan salah satunya adalah tidak adanya iklan produk roko. Kita lakukan dengan humanis,” bebernya.

Syahripin pun menegaskan bahwa pihaknya mendukung Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas untuk memenuhi indikator Kota Layak Anak dan mohon peran serta masyarakat juga mendukung pemerintah untuk menjadikan kota Kapuas menjadi Kota Layak Anak. (yan)

Share :

Baca Juga

DPRD Kapuas

Plt Bupati Kapuas Terima Rekom Pansus LKPj 2022

Katingan

Dewan Katingan Ikuti Sidang Tahunan MPR dan DPR RI 

Pemkab Kapuas

Satpol PP Kapuas Ikut Apel Pengamanan Lebaran Idul Fitri 

Pemkab Kapuas

Ben Beri Penghargaan Kapolres Kapuas

Pemkab Kapuas

Ben Pimpin Upacara Peringati HUT Kapuas Ke 71

Pemkab Kapuas

Pj Bupati Kapuas Panen Raya di Desa Warna Sari

Pemkab Kapuas

Desa Bakungin Terima Uji Coba Mesin Air Bersih

Pemkab Kapuas

Desa Pulau Kaladan Raih 3 Piala Jambore PKK Mantangai