Home / Daerah / DPRD Seruyan

Senin, 4 April 2022 - 19:32 WIB

Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Guna Tangani Ketimpangan Pendapatan

Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo.

Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo.

KUALA PAMBUANG, KaltengEkspres.com – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta kepada pemerintah daerah agar bisa memperbanyak program-program yang menyasar pada peningkatan pertumbuhan perekonomian masyarakat yang ada di Bumi Gawi Hatantiring.

Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengungkapkan, peningkatan pertumbahan perekonomian masyarakat tersebut salah satunya adalah guna mencegah terjadinya ketimpangan pendapatan di kalangan masyarakat setempat.

“Intinya program-program yang memang menyasar dan bisa dirasakan manfaatnya secara langsung itu harus ditingkatkan. Kita harus memikirkan bagaimana supaya perekonomian masyarakat kita ini hari makin hari bisa terus bertumbuh dan meningkat,” katanya, Senin (4/4/2022).

Eko menjelaskan, hal ini juga seiring dengan dampak perekonomian yang ditimbulkan akibat pandemi Covid-19.

Baca Juga :  Dibuka Menteri Koperasi dan UKM, IDC 2022 Harap Industri Media Sehat

“Karena disamping dampak kesehatannya, kita juga harus mencarikan solusi dari segi perekonomian masyarakat yang juga ikut terdampak,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, hal ini juga menjadi salah satu poin dalam pokok-pokok pikiran (pokir) DPRD Seruyan yang disesuaikan dengan prioritas pembangunan dan fokus serta program pencapaian tujuan maupun sasaran yang ingin dicapai dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Seruyan tahun 2018-2023.

Baca Juga :  Dewan Minta Pemda Atasi Persoalan Listrik Warga Sembuluh

“Tentunya banyak hal bisa dilakukan, mulai dari memperhatikan keberadaan dari para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), sampai dengan peningkatan lapangan pekerjaan,” pungkasnya.(dri/*)

Share :

Baca Juga

Kapuas

Dinas Sosial Kapuas Serahkan Paket Sembako Untuk 40 Anggota Veteran

Kobar

Diduga Korsleting, Mobil Pikap Berkobar 

Kotim

Sekolah Politik Dorong PKB di Kotim Raih 20 Persen Kursi DPRD

Kapuas

Pabrik PT KLS Diamuk Jago Merah, Tiga Orang Luka Bakar

Kobar

Kreatif, Napi Lapas Pangkalan Bun Buat Lukisan Bernilai Seni Tinggi

DPRD Kobar

Bawa Aspirasi Mahasiswa, 4 Anggota DPRD Kobar Berangkat ke Jakarta

Kotim

Antisipasi Serangan Teroris, Polres Kotim Siaga Satu

Kobar

Ngeri!! Ditemukan Tengkorak Manusia Dalam Kondisi Mengenaskan di Aruta