Perkuat Percepatan Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Tengah, mendorong agar pemerintah daerah dapat memperkuat koordinasi percepatan pembangunan.

Hal ini disampaikan oleh anggota Komis IV, Achmad Rasyid. Ia menilai koordinasi yang dilakukan dapat menjadi solusi dari setiap kendala yang dihadapi dalam pembangunan.

“Berbagai kendala yang kerap kita temui berkaitan dengan anggaran. Contohnya dalam pembangunan fasilitas publik yang pembiayaannya harus dilakukan bersama antara pemerintah provinsi ataupun pemerintah kabupaten kota, diperlukan koordinasi untuk mengatasi setiap kendala,” ujarnya, Rabu (6/4).

Achamd Rasyid juga berharap, pembangunan infrastruktur dengan skala prioritas dapat menjadi salah satu fokus pemerintah. Pasalnya banyak infrastruktur yang mengalami kerusakan parah di Kalteng.

Kerusakan infrastruktur ini tentu akan berpengaruh negatif terhadap berbagai aktivitas masyarakat, tentunya menghambat perkembangan atau kemajuan suatu wilayah.

“Dengan infrastruktur yang memadai maka akan banyak dampak positif yang didapatkan seperti membuka keterisolasian, perkembangan perekonomian, kesejahteraan rakyat, pendidikan, kesehatan dan lain-lain. Jadi, sangat diharapkan agar pembangunan dapat kembali berjalan,” tandasnya. (via)

Berita Terkait