PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Kepala Dinas Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian (DPKUKMP) Palangka Raya Rawang melalui Kabid Perdagangan, Hadriansyah, memperkirakan sebanyak 200 pedagang maupun pelaku Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) berpartisipasi di Pasar Ramadan 1443 Hijriah.
“Dari tujuh lokasi pasar Ramadan yang tersebar di dalam Kota Palangka Raya, ada sekitar 200 UMKM berpartisipasi mengisi lapak,”ungkapnya, Sabtu (3/4).
Menurut Hadriansyah, adanya pasar Ramadan itu setidaknya menjadi sarana pendorong dan membangkitkan perekonomian pedagang maupun pelaku UMKM. Terlebih beberapa tahun lalu pasar Ramadan tidak diselenggarakan karena masih merebaknya pandemi Covid-19.
Adapun terkait tujuh lokasi pasar Ramadan itu sendiri sambung dia yakni tersebar di sejumlah titik Kota Palangka Raya, antara lain di Jalan Bali, Jalan Ais Nasution, pasar Kahayan. (as/hm)