Home / DPRD Seruyan

Sabtu, 19 Maret 2022 - 21:24 WIB

Dewan Ajak Masyarakat Manfaatkan Peluang Usaha

Wakil Ketua II DPRD Seruyan M Aswin.

Wakil Ketua II DPRD Seruyan M Aswin.

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.com – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, M Aswin mendorong sekaligus mengajak seluruh lapisan masyarakat di wilayah setempat, agar bisa jeli dalam melihat segala jenis peluang usaha yang ada.

Menurut dia, masih banyak peluang usaha yang bisa dikembangkan khususnya dalam bidang wirausaha maupun bidang lainnya di kabupaten Bumi Gawi Hatantiring ini.

Baca Juga :  Sewa Pakai Alsintan Diharapkan Tingkatkan PAD

Seperti salah satu peluang usaha besar untuk mengembangkan bisnis yakni beroperasionalnya Pelabuhan Teluk Segintung secara optimal di masa yang akan datang.

“Jika pelabuhan tersebut sudah beroperasi dengan baik, otomatis akan membuka banyak sekali lapangan pekerjaan, bukan hanya sebatas sebagai karyawan atau teknisi saja,” katanya.

Baca Juga :  Sektor Wisata Seruyan Dinilai Kalah Bersaing

Dimana hal tersebut juga membuka kesempatan untuk membuka bisnis seperti toko, warung makan, penginapan dan lain sebagainya, dengan begitu roda perekonomian di Seruyan akan semakin meningkat.

“Maka dari itu, yang harus dilakukan oleh masyarakat adalah bersiap dan merancang rencana usaha dengan matang agar nantinya bisa berhasil,” tandasnya. (dri)

Share :

Baca Juga

DPRD Seruyan

DPRD Seruyan Rapat Paripurna Dengarkan Pidato Kenegaraan

DPRD Seruyan

Pastikan Ketersediaan Air Bersih di Desa-desa

Daerah

DPRD Seruyan Dengarkan Pidato Pengantar Bupati Seruyan Terkait Penyampaian LKPJ

Daerah

DPRD Seruyan Minta Perhatikan RDG Tidak Layak Huni

DPRD Seruyan

Perluasan Lahan Perkebunan Tidak Terkendali Dipastikan Berdampak Negatif

Daerah

Lakukan Perbaikan Sekolah dan RDG Tidak Layak Pakai

DPRD Seruyan

Dualisme Pengurus Koperasi Citra Hanau Harus Diatasi

DPRD Seruyan

Dewan Akan Awasi Penggunaan Dana Pencegahan Covid-19