KASONGAN, KaltengEkspres.com – Anggota DPRD Katingan, Budi Hermanto, turut mengharapkan pembangunan ruas jalan ke selatan Katingan segera digenjot.
Sehingga bisa cepat fungsional, mengingat keberadaan ruas jalan tersebut didambakan masyarakat tiga kecamatan yakni Kecamatan Tasik Payawan, Kamipang dan Mendawai serta Katingan Kuala.
” Saya berharap ruas jalan ke Selatan Katingan tetap menjadi prioritas, sesuai diidamkan masyarakat di daerah selatan Katingan ini, ” kata anggota DPRD Katingan dari dapil II selatan Katingan, Budi Hermanto, Jumat (11/2/2022).
Menurutnya, masyarakat khususnya di Kecamatan, Tasik Payawan, Kamipang, Mendawai dan Katingan Kuala ini, sangat mendambakan adanya jalan tembus antar kecamatan menuju kota Kabupaten.
Lantaran untuk membuka akses perekonomian masyarakat di tingkat kecamatan, baik sektor pertanian dan perikanan serta sektor lainnya dapat berkembang dan memajukan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan dan tak terisolasi di daerah dari kemajuan.
” Kita harapkan dianggarkan dan program pembangunan jalan ini tetap dilakukan secara bertahap, guna terwujudnya jalan tembus ke Selatan Katingan, ” ujar Budi Hermanto yang juga menjabat sebagai ketua DPD Partai Gerindra Katingan.
Dirinya menyebutkan, masyarakat di empat Kecamatan yakni Kecamatan Tasik Payawan, Kamipang, Mendawai dan Katingan Kuala sangat mendukung penuh program jalan tembus itu, di sampaikan olah Desa- desa saat kegiatan Musrenbang ditingkat Kecamatan mempertanyakan jalan tembus ke arah selatan Katingan.
” kita berharap, hendaknya pembangunan jalan ke Selatan Katingan dengan peran serta komitmen pihak perusahaan dapat terwujud, “tandasnya. (MI)