Home / Metro Palangka Raya

Sabtu, 22 Januari 2022 - 21:04 WIB

Truk Bermuatan Sawit Terguling di Jalan Mahir Mahar 

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres. com– Sebuah truk dum mengalami kecelakaan tunggal terguling ke parit sekitar ruas Jalan Mahir Mahar Km. 8 (lingkar luar) Kelurahan Bukit Tunggal Kota Palangka Raya, Sabtu (22/1/2022) sekitar pukul 08.00 WIB.

Kapolsek Jekan Raya Ipda Ali Machfud mengatakan, kecelakaan yang dialami truk dum Nopol DA 8657 LG yang dikemudikan oleh S (30) warga Maliku Kabupaten Pulang Pisau ini disebabkan karena menghindari mobil pikap yang hendak berbelok.

Baca Juga :  BNNP Kalteng Ungkap Dua Kasus Kejahatan Narkotika

Sopir kemudian membanting stir hingga akhirnya terguling ke semak dan nyaris masuk ke dalam parit ruas jalan setempat.

“Dari keterangan awal pengemudi dan penumpangnya kecelakaan tersebut bermula saat mobil truck meluncur dari arah Pulang Pisau menuju Tumbang Kanaman Kabupaten Katingan, sesampainya di Jalan Mahir Mahar Km. 8 pengemudi truk berusaha menghindari pikap yang hendak berbelok menuju kandang ayam. Truk dengan muatan kelapa sawit tersebut oleng kekiri dan terguling di semak-semak hingga nyaris jatuh ke parit,”ungkap Ali.

Baca Juga :  Mantap! Ternak Kambing Binaan PLN Berkontribusi Penuhi Kebutuhan Daging Lokal

Meskipun tidak ada korban jiwa, namun akibat kecelakaan tersebut truk yang dikemudikan oleh S mengalami penyok dan kerusakan dibeberapa bagian serta muatannya berupa kelapa sawit berhamburan dan masuk di parit.

“Untuk Saat ini mobil dumo truck tengah dilakukan proses evakuasi dan selanjutnya peristiwa kecelakaan tersebut akan ditangani oleh Unit Laka Satuan Lalu Lintas Polresta Palangka Raya,” tandasnya. (as/hm)

Share :

Baca Juga

Metro Palangka Raya

Mendadak, Polres Palangka Raya Tes Urin Ratusan Anggota

DPRD Kota

Stok Vaksin Kosong Perlu Dipertanyakan

Metro Palangka Raya

Bawa 2 Paket Sabu, Pemotor Diringkus Polisi

Hukum Kriminal

Amankan PSBB, Puluhan Personel Ditsamapta Polda Kalteng BKO ke Kapuas

Metro Palangka Raya

Pencarian Yongki Kerahkan Dua Orang Pintar

Metro Palangka Raya

Dua Pelangsir Diciduk Polisi Usai Melangsir 40 Jerigen Bensin

Metro Palangka Raya

Pengedar Sabu Kelurahan Menteng Diringkus BNNK Palangka Raya 

Metro Palangka Raya

Geger, Warga Temukan Mayat Wanita di Sungai Kahayan