PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin melaunching secara resmi, Pos Dukungan Penanganan Covid-19, yang berada di Universitas Muhammadiyah Palangka Raya, Jalan RTA Milono.
Dalam sambutannya, Fairid Naparin mengucapkan terimakasih atas dukungan dari pihak Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Kota Palangka Raya serta MCCC Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), yang telah berperan membantu menangani Covid-19 di Kota Palangka Raya.
“Kita tahu bahwa pandemi di Kota Palangka Raya cukup meningkat, dan tentunya perlu dukungan dari seluruh elemen masyarakat yang ada di Kalteng pada umumnya, khususnya di Kota Palangka Raya” kata Fairid Nafarin, Jum’at (16/7/2021).
Lebih lanjut dikatakannya, pos yang dibangun oleh Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) Kalteng tersebut, menyediakan berbagai layanan. Diantaranya layanan konsultasi kesehatan, konseling psikososial, bina rohani, bantuan sosial untuk isolasi mandiri,layanan ambulance, disinfeksi, dan penataletakan jenazah Covid-19.Selain itu, Layanan Call Center juga disediakan oleh Pos Dukungan Penanggulangan Covid-19.
“Jadi bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan-pelayanan tersebut. Bisa langsung menghubungi ke nomor 081352156415. Saya harap, semoga dengan adanya pos ini, bisa membantu masyarakat di saat kondisi yang urgent,” pungkasnya. (Ra)