Home / Pemkab Kobar

Selasa, 15 Juni 2021 - 18:10 WIB

Pangkalan Lada Miliki Layanan Mandiri

Bupati Kobar Hj Nurhidayah saat meresmikan layanan mandiri Kecamatan Pangkalan Lada, Selasa (15/6).

Bupati Kobar Hj Nurhidayah saat meresmikan layanan mandiri Kecamatan Pangkalan Lada, Selasa (15/6).

PANGKALANBUN, KaltengEkpres.com –  Kantor Kecamatan Pangkalan Lada berinovasi dengan membangun sistem layanan mandiri dan lapak online bagi desa. Peresmian layanan ini dilakukan oleh Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj. Nurhidayah, bertempat di halaman kantor Desa Persiapan Pangkalan Lada, Selasa (15/6/2021).

Nurhidayah memberikan apresiasi kepada desa se-Kecamatan Pangkalan Lada melalui koordinasi pihak kecamatan yang telah berinovasi membangun sistem layanan mandiri dan lapak online desa ini.

“Inovasi ini dapat dijadikan sebagai solusi untuk memberikan layanan prima sekaligus memberikan edukasi dan penyebarluasan terkait penerapan teknologi informasi kepada masyarakat,” kata Nurhidayah.

Baca Juga :  Tak Perlu Panik Hadapi Virus B.1.617

Bupati Nurhidayah mengatakan, era pandemi Covid-19 yang melanda sejak 2020, telah memberikan arah perubahan yang sangat drastis terhadap perilaku kehidupan. Berbagai kebijakan pembatasan dalam berinteraksi antar orang menuntut untuk kreatif dalam mencari pola baru atau model lain dalam membangun hubungan, salah satunya melalui metode daring dimana internet menjadi kebutuhan utama saat ini demikian halnya dalam pelayanan publik.

“Desa perlu inovasi baru dalam memberikan model pelayanan kepada masyarakat, konsep dasarnya adalah bagaimana pelayanan yang diberikan bisa lebih mudah, cepat, murah, transparan serta yang lebih penting seminimal mungkin terjadi interaksi langsung,” ujar Nurhidayah.

Baca Juga :  Dinas Koperindag Kobar Pastikan Kebutuhan Bahan Pokok Tersedia

Bupati juga meyakini masyarakat desa saat ini sudah tidak lagi menjadi kelompok termarginalkan dari budaya perkotaan. Tingkat kesejahteraan dan gaya hidup masyarakat desa termarginalkan dari budaya perkotaan. Tingkat kesejahteraan dan gaya hidup masyarakat desa sudah tidak beda dengan masyarakat kota.

“Ini adalah bukti hasil pembangunan yang telah kita laksanakan secara berkelanjutan, oleh karena itu pemerintah desa juga harus mampu menyesuaikan diri dengan tuntutan perkembangan zaman saat ini,” ungkap Nurhidayah. (ct)

Share :

Baca Juga

Pemkab Kobar

Dua Kades dan Tiga Lurah Lolos 300 Besar APJ Award 2023

Pemkab Kobar

Antisipasi Covid-19, Bupati Minta Jalur Darat Diperketat

Pemkab Kobar

Ranperbup BPHTB Kobar Mulai Dibahas

Pemkab Kobar

Pemkab Kobar Raih Penghargaan Kabupaten Sehat

Pemkab Kobar

Plh Sekda Kobar Optimis Pilkades Berjalan Aman dan Sukses

Pemkab Kobar

Tahun 2023, Pemkab Kobar Bangun Senggora Sport

Pemkab Kobar

Bupati Kobar Wanti-wanti Bantuan Covid-19 Jangan Sampai Disalahgunakan

Pemkab Kobar

Pemkab Kobar Bentuk Tim Yustisi Pungutan Pajak Galian C