DPRD Barsel Harapkan Pemuda Kreatif dan Inovatif

Buntok,KaltengEkspres.com  – Derasnya pengaruh perkembangan zaman yang saat ini berbasis teknologi perlu diimbangi dengan pondasi diri yang juga kuat baik dari sisi agama serta pergaulan yang positif khususnya bagi generasi muda di zaman milenial ini.

Hal ini dikatakan  Ahmad Jumadi, Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Barsel  dari  PKB itu, dirinya mengimbau kepada seluruh generasi muda untuk mampu tampil di masyarakat dengan mengedepankan kreatifitas dan lebih inovatif.

“Kami berharap generasi muda kita yang saat ini menimba ilmu di berbagai jenjang maupun yang saat ini sedang berkarya ditengah masyarakat agar dapat mampu tampil dalam upaya pemerintah daerah membangun daerah ini baik secara fisik maupun peningkatan SDM ,” kata Legislator yang akrab disapa Jumadi ini kepada awak media, Selasa (23/3/2021).

Masih dikatakan Jumadi, saat ini di daerah lain generasi mudanya sangat kompetitif, dengan penguasaan teknologi serta keterlibatannya dalam peningkatan perekonomian.

“Generasi muda kita juga harus mampu bersaing, dan  wadah menampung aspirasi pemuda dalam keorganisasian saat ini saya pantau sudah mulai memperhatikan langkah positifnya,” tukasnya.

Ditegaskan dia,  pihaknya akan terus mendukung baik dari segi program, kegiatan dan tentunya anggaran bagi lembaga kepemudaan yang ada, agar visi misi generasi muda kedepan lebih berkualitas.

“Kami berharap akan bermunculan para  tokoh muda dari segala bidang, untuk dapat ikut serta membangun kabupaten kita.Guna dampak positif dari pembangunan dapat dirasakan seluruh masyarakat,” tutupnya. (rif).

 

Berita Terkait