Dewan Dorong Dibukanya Lapangan Pekerjaan

Wakil Ketua DPRD Kotim Rudianur.

SAMPIT, KaltengEkspres.com – Wakil Ketua DPRD Kotim, Rudianur, menilai bahwa salah satu penyebab tingginya tingkat pengangguran dan angka kemiskinan di Kabupaten Kotim, karena masih kurangnya lapangan kerja, khususnya pada penduduk lokal.

“Kita ingin pemerintah menekan tingkat kemiskinan dengan menyediakan lapangan pekerjaan lebih banyak lagi, kalau tingkat pengangguran berkurang, kesejahteraan masyarakat akan terjamin, dan tingkat kriminalitas pun pasti berkurang,” kata Rudi, Rabu (10/2/2021).

Ia juga mengajak pada masyarakat Kotim, khususnya yang tinggal di perkotaan agar tidak terpaku dan berpikir mencari pekerjaan saja, namun bagaimana lebih kreatif menciptakan serta membuka lapangan pekerjaan sendiri.

Selain menguntungkan diri sendiri, namun juga membuka peluang bagi masyarakat yang membutuhkan pekerjaan.

“Memang pola pikir masyarakat juga perlu diubah agar lebih kreatif dan jeli bagaimana menciptakan lapangan kerja mereka sendiri, kalau tidak ada motivasi untuk memperkaya diri dengan keterampilan, maka kita akan tertinggal dan tidak mampu bersaing,”tandasnya. (By)

Berita Terkait