PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Seorang bos bengkel mobil di Jalan Sisingamangaraja Kota Palangka Raya menjadi korban perampokan, Jumat (26/2/2021) siang, sekira pukul 12.30 WIB.
Akibat kejadian tersebut korban terpaksa harus dilarikan ke RSUD Doris Sylvanus karena mengalami luka parah di bagian wajah dengan luka sayatan terkena sabetan senjata tajam yang digunakan pelaku.
Pelaku menggasak 2 ponsel milik korban dan uang Rp 4 juta. Diketahui pelaku adalah karyawannya sendiri yang baru satu bulan bekerja di bengkel tersebut.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri dengan didampingi Kapolsek Pahandut Kompol Edia Sutaata saat di lokasi kejadian mengatakan, aksi curas di sebuah bengkel mobil ini telah ditangani pihaknya.
“Pelakunya adalah karyawan sendiri , dan korban pemilik bengkel saat ini telah dirawat di RSUD Doris Sylvanus karena mengalami luka parah,”kata Kapolres.
Dalam kejadian ini, istri korban juga sempat disekap oleh pelaku di dalam kamar. Saat ini kondisinya sudah membaik.
Personel gabungan dari tim Macan Kalteng dari Satreskrim Polresta Palangka Raya, Intelmob Polda Kalteng, Resmob dan Buser Polsek Pahandut sedang memburu pelaku yang melarikan diri.
“Sedangkan di lokasi kejadian tim Inafis Satreskrim Polresta Palangka Raya sedang melakukan olah TKP guna mempermudah proses penyelidikan,”tandasnya. (am)