

KASONGAN, KaltengEkspres.com– Sedikitnya empat orang kafilah Kabupaten Katingan hasil binaan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Katingan, dipercaya mewakili Provinsi Kalimantan Tengah dalam event Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Nasional ke XXVII, sejak 12 – 21 November 2020 di Padang, Sumatera Barat.
Adapun kafilah Katingan yang ikut memperkuat kontingen MTQ Kalteng, yakni Raihan Nadhir cabang lomba Tahfidz 20 juz putra. Yesi Fitriyani cabang lomba hiasan mushaf. Dan pada cabang lomba dekorasi diikuti oleh Muhammad Syahril dan Quratul Aini.
“Ini berdasarkan surat pemanggilan dari LPTQ Provinsi Kalimantan Tengah. Dan Peserta dari Katingan sudah dilakukan Rapid Test dan Swab dan dinyatakan sehat,” ujar Ketua LPTQ Katingan, Kabul Mustiman saat melaporkan agenda kegiatan kepada Bupati Katingan Sakariyas di Kantor Bupati setempat, Kamis (5/11).
Sementara itu Bupati Katingan Sakariyas, mengaku, bangga karena ada empat peserta dari Bumi Penyang Hinje Simpei Kabupaten Katingan yang dipercaya membawa nama Provinsi Kalimantan Tengah dalam even nasional keagamaan Islam tersebut yakni MTQ Tingkat Nasional XXVII di Padang.
“Keikutsertaan peserta asal Katingan ditingkat Nasional, mencerminkan bahwa daerah kita memiliki potensi yang baik dalam pergelaran MTQ. Ini patut kita apresiasi dan sangat membanggakan serta kita support, ” ujar Sakariyas.
Dirinya berpesan kepada peserta asal Katingan, agar pada saat mengikuti kegiatan untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Mencuci tangan, mengenakan masker dan menjaga jarak serta menjaga nama baik daerah.
“Pesan saya kepada anak-anak yang ikut kegiatan agar menjaga kesehatan. Juga saya berharap agar semaksimal mungkin memberikan upaya terbaik selama mengikuti lomba, sehingga dapat mendulang prestasi,” harapnya.
Pada kesempatan ini, Bupati juga berharap agar pembinaan yang dilakukan oleh LPTQ kepada para kapilah senantiasa terus berjalan dan ditingkatkan. Karena dalam bidang keagamaan Pemerintah Daerah akan terus memberikan dukungan, baik secara moril maupun materil.(MI)