Home / Pemkab Katingan

Selasa, 22 September 2020 - 16:55 WIB

APBD Perubahan Katingan Tahun Anggaran 2020 Disetujui

Persetujuan DPRD Terhadap APBD Perubahan tahun 2020. Foto : MI

Persetujuan DPRD Terhadap APBD Perubahan tahun 2020. Foto : MI

KASONGAN, KaltengEkspres.com – Akhirnya setelah melalui pembahasan antara pihak Eksekutif dan Legislatif, maka pada hari Selasa, (22/9/2020) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan tahun 2020 disetujui melalui sidang paripurna ke-6 DPRD Katingan masa persidangan I.

“Saya sampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada unsur pimpinan dan anggota dewan yang terhormat dalam rangkaian pembahasan APBD Perubahan tahun 2020,” kata Bupati Katingan, Sakariyas.

Bupati Sakariyas juga mengapresiasi, saran pendapat yang disampaikan disampaikan oleh fraksi-fraksi di DPRD Katingan melalui pemandangan umuk fraksi.

Baca Juga :  Dampak Corona, Transnaker Tunggu Laporan Pihak Perusahaan

“Saran dan masukan itu menjadi perhatian Tim Anggaran Pemkab Katingan dalam penyusunan APBD Perubahan 2020,” sebutnya.

Bupati berharap, implementasi dari peraturan daerah tentang APBD Perubahan tahun anggaran 2020, selanjutnya akan dituangkan dalam Peraturan Daerah tentang Perubahan Anggaran tahun 2020. Kemudian peraturan Bupati Katingan tentang penjabaran perubahan APBD tahun 2020.

“Nantinya akan bermuara pada dokumen pelaksanaan perubahan anggaran (DPPA) SOPD tahun 2020 dan kiranya dapat dilaksanakan secara maksimal,” terangnya.

Diterangkannya, bahwa APBD perubahan tahun 2020 ini, merupakan kebijakan anggaran yang telah disepakati, lebih kepada penguatan kebijakan-kebijakan. Kemudian perubahan ini juga berupa penyesuaian terhadap rencana penerimaan daerah,dan rencana penyesuaian alokasi anggaran pada kegiatan tertentu yang sebelumnya tak terakomodir pada APBD murni tahun anggaran 2020.

Baca Juga :  UMK Katingan 2023 Ditetapkan Rp 3,2 Juta

Dijelaskannya, pendapatan Rp1.150.601.377.416, belanja Rp1.287.535.222.544, defisit Rp130.933.859.128, penerimaan Rp144.333.845.128 dan pengeluaran pembiayaan Rp7,400 milyar.

“Saya berharap SOPD dapat melaksanakan APBD perubahan 2020 ini, dan perlu diperhatikan sisi akuntabilitasnya serta pertanggunjawabannya,” ucapnya. (MI)

Share :

Baca Juga

Pemkab Katingan

FSQ Katingan Resmi Ditutup

Pemkab Katingan

Satpol PP Katingan Raih Peringat Pertama Program Laporan Perda 

Pemkab Katingan

Pemkab Katingan Ikuti Seminar Ketahanan Pangan

Pemkab Katingan

Sejumlah Jabatan Kosong Bakal Diisi

Pemkab Katingan

Wakil Bupati Katingan Safari Natal ke Katingan Kuala 

Pemkab Katingan

Bupati Sakariyas Serahkan PKD Ke Camat Katingan Hilir

Pemkab Katingan

Pemkab Katingan Sosialisasi Perpres Pengadaan Barang dan Jasa

Pemkab Katingan

Di HUT ke 21, Katingan Diharapkan Semakin Maju