Mesin Pemenangan DPD Demokrat Kalsel Siap Tempur Menangkan Haji Denny

Banjarmasin,KaltengEkspres.com –Setelah secara resmi mendapatkan Surat Dukungan/Rekomendasi Pencalonan Gubernur Kalimantan Selatan dari Partai Demokrat yang disampaikan langsung oleh Ketua Umumnya Agus Harimurti Yudhoyono, hari ini, Selasa (11/8/2020), Haji Denny mendatangi Kantor Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat Kalsel untuk menyerahkan surat dukungan tersebut.

Haji Denny yang hadir bersama Sekretaris DPD Partai Kalsel Ilham Nor dan jajaran pengurus, diterima dengan hangat oleh Ketua DPD Partai Demokrat Kalsel, H. Rusian, S.E., S.H., beserta jajaran pengurus. Dalam lawatan tersebut, Haji Denny kembali menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Partai Demokrat yang telah melabuhkan dukungannya kepada Haji Denny dan Haji Difri untuk maju dalam ajang kontestasi Pilgub Kalsel 2020.

“Alhamdulillah, DPD Partai Demokrat Kalsel telah menerima kami dengan tangan terbuka dan siap memberikan dukungan penuh. Saya optimis, dengan pengalaman, dedikasi dan sumber daya Partai Demokrat bersama dengan Partai Gerindra, mampu menghasilkan dorongan mesin pemenangan yang efektif untuk memenangkan PIlgub Kalsel, ujar Haji Denny sumringah, di Banjarmasin.

Haji Denny menambahkan, Ketua DPD Partai Demokrat Kalsel, H. Rusian, S.E., S.H., menyatakan bahwa seluruh struktur partai, para pengurusnya beserta jajaran hingga tingkat ranting paling bawah, siap bekerja sama dalam kerja-kerja pemenangan sebagaimana sebelumnya juga ditegaskan oleh Ketua Umumnya, AHY di Jakarta.

“Duet Partai Gerindra dan Partai Demokrat di Kalsel terbukti punya pengaruh besar bagi calon pemilih, sehingga kerja-kerja pemenangan mudah-mudahan menjadi lebih efektif. Terlebih, jika dipadukan dengan relawan H2D di 13 Kabupaten/Kota, Insyaallah gerakan arus perubahan di Kalsel menjadi lebih kuat di tengah-tengah masyarakat,” tutup Haji Denny. (yan/rif).

Berita Terkait