Home / DPRD Kobar

Jumat, 10 Juli 2020 - 13:07 WIB

Srikandi DPRD Kobar Terpilih Jadi Ketua FPKIA

Anggota DPRD Kobar Mina Irawati saat terpilih menjadi Ketua Forum Peduli Kesehatan Ibu dan Anak di Aula Dinkes Kobar.

Anggota DPRD Kobar Mina Irawati saat terpilih menjadi Ketua Forum Peduli Kesehatan Ibu dan Anak di Aula Dinkes Kobar.

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mina Irawati terpilih menjadi Ketua Pengurus Forum Peduli Kesehatan Ibu dan Anak (FPKIA) tingkat Kabupaten Kobar. Terpilihnya Mina Irawati ini melalui rapat yang di laksanakan di Aulah Dinas Kesehatan (Dinkes) Kobar, Jumat (10/7/2020).

“Alhamdulillah untuk pertama kalinya di Kabupaten Kobar dan Kalteng pada umumnya, telah terbentuk Forum Peduli Kesehatan Ibu dan Anak. Dengan terbentuknya forum ini saya mengajak seluruh elemen masyarakat atau pengurus untuk bersama sama melakukan gerakan memikirkan keselamatan ibu dan anak di Kabupaten Kobar. Karena di Kobar masih ada kasus ibu yang  meninggal dunia ketika melahirkan,”ungkap Mina Irawati kepaada awak media, Jumat (10/7/2020).

Baca Juga :  Dewan Dukung TNI Awasi Pelabuhan Kecil

Menurut Mina Irawati, kesehatan Ibu dan anak menjadi prioritas dalam program kerja forum peduli kesehatan ibu dan anak. Karena itu diperlukan sinergitas antar elemen masyarakat untuk dapat mengurangi angka kematian ibu dan anak ketika melakukan persalinan.

Baca Juga :  DPRD Kobar Terima Kunjungan Studi Edukasi Anak TK

“Setelah terbentuk kepengurusan nantinya akan bekerja sama dengan Dinkes Kobarr serta pemerintah daerah untuk bersama sama melakukan gerakan kesehatan bagi ibu dan anak.Karena dengan ibu yang sehat serta anak yang sehat kedepan dapat menjadi penerus bangsa yang handal,”tandasnya. (wir)

Share :

Baca Juga

DPRD Kobar

Dewan Dukung Program Pembangunan Daerah

DPRD Kobar

Dewan Dorong Perda RTRW Kobar Direvisi

DPRD Kobar

Dewan Dorong Peningkatan Kepedulian Terhadap Anak

DPRD Kobar

Sapras Wisata Daerah Perlu Ditambah

DPRD Kobar

Dewan Monitoring Pelabuhan dan Terminal

DPRD Kobar

Takut Corona, Masyarakat Berobat di RSUD Imanuddin Menurun Drastis

DPRD Kobar

Dewan Dorong Pemkab Cari Solusi Buka Lahan Tanpa Membakar

DPRD Kobar

Ketua DPRD Kobar Ingatkan Sekolah Tak Boleh Lakukan Pungli PPDB