Home / Barito

Minggu, 29 Maret 2020 - 07:37 WIB

Satgas Pencegahan Covid-19, Gelar Patroli Malam di Kota Buntok

Buntok,KaltengEkspes.com – Tim Satgas Pencegahan dan  Penanggulangan Virus Corona (Covid-19) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) menggelar patroli malam sambil sosialisasi  dan Iimbauan Tidak Melakukan Kerumunan Massa”, Sabtu (28/03/2020).

Kegiatan dipimpin Wakapolres Barsel Wakapolres Kompol Anak Agung Gde Anom Wairata, Kabag Ops Kompol Fadholin,Pasi Ops Kodim 1012 Buntok Kapten Inf Dadang Supriyatna serta Tim Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Barsel.

Kapolres Barsel, AKBP Devy Firmansyah SIK melalui Wakapolres Kompol Anak Agung Gde Anom Wairata, mengatakan, langkah tim gabungan itu, untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona. Meniadakan kerumunan masyarakat disebutnya salah satu cara efektif mencegah penyebaran virus mematikan itu.

Baca Juga :  Kapolres Baru Bartim Disambut Acara Adat Potong Pantan

Sesuai Maklumat Kapolri, dengan kondisi dan situasi saat ini, berkerumun, berkelompok, menggelar event, hajatan dan sebagainya mendatangkan orang banyak resikonya sangat tinggi. Meniadakan hal tersebut sama dengan memutus rantai penyebaran Virus Corona.

“Jadi apa yang dilakukan malam ini, akan terus dilakukan sampai benar-benar masyarakat aman,”

“Masyarakat tolong bantu pemeritah melawan virus corona, dengan cara berdiam diri di rumah untuk sementara waktu sampai situasi normal kembali,” katanya.

Baca Juga :  Besok, Satlantas Polres Barsel Gelar Operasi Patuh

Ditmbahkan Agung, pihaknya dalam giat tersebut, akan membubarkan siapa saja yang berkumpul, baik itu diwarung atau di Cafe akan dihimbau agar kembali kerumah masing – masing.

“Mudah-mudahan pelaksanaan ini nantinya sesuai dengan yang kita harapkan. Begitu juga masyarakat diharapkan memahami dan memakluminya,” jelasnya.

Masih dikatakan Angung, pencegahan penyebaran Virus Corona harus dilakukan bersama-sama, tidak hanya dari pemerintah, melainkan masyarakat harus turut membantu.

“Kami juga menghimbau masyarakat agar tertib dan tidak panik, namun tetap waspada akan virus corona,” tandasnya. (rif).

Share :

Baca Juga

Barito

Satgas TMMD Kodim Buntok Gencar Sosial Protokol Kesehatan

Barito

Tangani Corona-19,  Pemkab Barut Tambah Anggaran Jadi Rp17,6 Miliar

Barito

Pasiter Kodim 1012/BTK Salut Atas Dukungan Warga Terhadap TMMD

Barito

Dipolisikan Wabup Barsel, Ketua Komisi III DPRD Konsultasi PH

Barito

Laka Tunggal, Mobil Avanza Nyungsep ke Parit, Sejumlah Penumpang Terluka

Barito

Koordinasi Lapangan Ala Satgas TMMD Buntok

Barito

Besok DPC PDIP Barsel Gelar Musancab

Barito

Polres Barsel Jagokan Desa Mabuan Ikut Lomba Lewu Isen Mulang