Bupati Seruyan Bagikan Kartu BPJS ke Warga 9 Desa di Sembuluh

Bupati Seruyan Yulhaidir saat menyerahkan secara simbolis kartu BPJS Kesehatan, Selasa (4/2).

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.com – Bupati Seruyan Yulhaidir kembali menyerahkan kartu BPJS Kesehatan kepada warga. Kali ini warga yang menerima kartu BPJS Kesehatan tersebut, tinggal di 9 desa di Kecamatan Danau Sembuluh, Selasa (4/2/2020).

“Diserahkannya kartu BPJS ini saya berharap dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh warga yang hendak berobat, karena setelah diserahkannya kartu BPJS ini maka seluruh biaya pengobatan masyarakat ditanggung pemerintah,”ungkap Yulhaidir.

Menurut Yulhaidir sudah menjadi komitmen Pemkab Seruyan untuk menjamin biaya berobat pada layanan BPJS secara gratis di kelas 3 bagi seluruh masyarakat Seruyan. Baik itu yang tinggal di kota maupun pedalaman.

Karena itu lanjut dia, penyerahan kartu ini merupakan wujud dari realisasi janjinnya untuk menjamin biaya berobat bagi seluruh masyarakat Seruyan. (at/hm)

Berita Terkait