Home / Kobar

Jumat, 22 November 2019 - 14:44 WIB

Tiga Buronan Pencuri Sarang Walet Diringkus Polisi

Ketiga pelaku saat diamankan di Mapolsek Kolam Jumat (22/11/2019).

Ketiga pelaku saat diamankan di Mapolsek Kolam Jumat (22/11/2019).

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Pelarian ketiga buronan pencurian sarang burung walet bernama BUdi Hartanto (38), M Tony (35) dan Ngaliman Nopianto (32) berakhir dibalik jeruji besi. Ketiga pelaku pembobol sarang walet warga yang terletak di Jalan Kotawaringin Lama (Kolam) KM 41 ini, berhasil diringkus anggota Polisi Sektor (Polsek) Kolam, setelah melarikan diri selama satu minggu.

Kapolres Kobar AKBP E Darma Ginting melalui Kapolsek Kolam Iptu Kustianto membenarkan adanya penangkapan terhadap ketiga pelaku ini. Menurut dia, ketiganya ini ditangkap Kamis (21/11/2019). Saat ini para pelaku masih menjalani pemeriksaan secara intensif di Mapolsek Kolam.

“Penangkapan terhadap ketiganya ini berawal saat anggota mendapatkan informasi bahwa ketiganya berada disalah satu rumah di Kecamatan Kolam, tanpa menunggu lama polisi langsung melakukan pengecekan, dan ternyata ketiganya berada disalah satu rumah sedang beristirahat. Saat itu ketiganya langsung disergap tanpa perlawanan,”ungkapnya.

Baca Juga :  Simpan Sabu, Warga MB Hilir Dibekuk Polisi

Ketika dilakukan penangkapan lanjut dia, ketigannya sempat tidak mengakui perbuatan tersebut. Tetapi setelah dilakukan pemeriksaan secara mendalam akhirnya ketiganya mengakui perbuatannya.

Baca Juga :  Satu Korban Laka Kelotok Ditemukan Tak Bernyawa

“Dari ketiganya ini kami mengamankan sepeda motor, cangkul dan tali serta sisa sarang walet yang diduga hasil curian para pelaku. Akibat ulahnya ini ketiga pelaku dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian disertai pemberatan dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara,” tandasnya. (yus)

Share :

Baca Juga

Kobar

Ratusan Warga Kobar Ikuti Jalan Sehat Harhubnas

Kobar

Antisipasi Banjir, BPBD Kobar Bangun Posko

Kobar

Tragis!! Seorang Anak di Kobar Tewas Tenggelam Saat Berenang di Kolam Renang

Kobar

Nakhoda Kapal Tirta Samudra Positif Covid-19

Kobar

Ditinggal Kosong, Rumah Warga Terantang Berkobar

Kobar

Tari Kolosal Semarakan Peringatan HUT ke 58 Kabupaten Kobar

Kobar

Terganjal Sertifikat Vaksin, Dua Penumpang Gagal MudikĀ 

Kobar

Dewan Minta Infrastruktur Dua Desa Pesisir Kumai Ditingkatkan