Home / Metro Palangka Raya

Senin, 25 November 2019 - 11:56 WIB

Driver Ojek Online Dikeroyok Preman Komplek

Korban saat terluka hidungnya usai dipukuli dua oknum pemuda Senin (26/11/2019).

Korban saat terluka hidungnya usai dipukuli dua oknum pemuda Senin (26/11/2019).

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com -Seorang driver ojek online bernama Khairul Amin babak belur dikeroyok oleh dua orang pemuda tak dikenal di kawasan Panenga Kelurahan Kereng Bangkirai Kota Palangka Raya, Minggu (24/11/2019) siang.

Aksi main hakim sendiri itu terjadi secara tiba-tiba saat korban hendak mengantar pesanan makanan di wilayah tersebut.

“Dari keterangan korban, kejadian berawal ketika ia sedang mengantar pesanan seseorang di daerah setempat. Saat melintas di Jalan Panenga Induk, korban langsung dikeroyok,”kata Deri salah satu rekan korban, Senin (25/11/2019) pagi.

Baca Juga :  Menyerang Polisi, Pemuda Mabuk Terpaksa Dilumpuhkan

Deri menceritakan, saat itu dua orang pelaku sedang nongkrong dan korban yang belum mengetahui daerah tersebut harus tengok kanan-kiri agar tidak tersesat dengan alamat yang dituju.

“Korban bilang sama saya kalau dua pelaku tersebut marah ketika dia (korban) melirik kearah kanan dan kiri saat sedang mencari alamat rumah yang pesan makanan,” ujar Deri.

Baca Juga :  Mahasiswi Palangka Raya Ini Sadar Pentingnya Update Data Diri Program JKN-KIS

Setelah mengeroyok korban dan dilerai oleh warga sekitar, para pelaku pergi meninggalkan korban. Merasa tidak terima, korban yang mengalami luka akibat dikeroyok itu melaporkan hal itu ke Polsek Sebangau.

Menurut informasi yang dihimpun KaltengEkspres.com pelaku yang berjumlah dua orang ini satu diantaranya sudah diamankan dan yang satunya lagi masih dalam pengejaran petugas. (am)

Share :

Baca Juga

Metro Palangka Raya

Pengendara Motor Terjaring Razia Bawa Sajam

DPRD Kota

Prokes Jangan Hanya Diterapkan Jika Ada Razia

Kotim

Dua Pelaku Penganiaya Bocah di Sampit Dibekuk Polisi  

Metro Palangka Raya

Razia THM, Tim Gabungan Jaring Pengunjung Tanpa Identitas

Metro Palangka Raya

Sebulan, Polda Kalteng Gagalkan Peredaran 2 Kilogram Sabu

Metro Palangka Raya

Pelaku Penusukan Warga Jalan Sapan Dibekuk Polisi

Metro Palangka Raya

Kernet Taksi Travel Nyambi Jadi Germo Prostitusi Online 

Metro Palangka Raya

Mahasiswa UPR Dilarang Menyebarkan Berita Hoax