PURUK CAHU, KaltengEkspres.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya menggelar reses ke Kecamatan Murung. Reses ini disambut langsung Sekretaris Camat (Sekcam) Murung Tenny, di Aula Kecamatan Murung, Rabu (9/10/2019).
Anggota DPRD Mura Imanudin mengatakan, reses ke Kecamatan Murung ini guna menyerap seluruh aspirasi masyarakat. Terutama terkait bantuan dana pendidikan seperti gaji guru, sarana dan prasarana, insentif penghulu dan bantuan peternakan yang dibutuhkan masyarakat di Kecamatan Murung.
“Aspirasi yang disampaikan masyarakat ini nanti akan kita tampung, untuk selanjutnya dibahas dan diperjuangan ditingkat Pemkab Mura,”ungkapnya kepada awak media.
Sementara itu Sekcam Murung Tenny mengaku, senang diadakannya forum reses yang telah dilakukan disetiap desa di Kecamatan Murung oleh anggota DPRD Muea ini. Karena itu ia berharap apa yang menjadi keluhan masyarakat disetiap desa dapat disampaikan lansung agar bisa ditindaklanjuti oleh anggota DPRD Mura melalui rapat paripurna. (ari/hm)