Home / Kobar

Senin, 7 Oktober 2019 - 12:25 WIB

Pawai Nasi Adab Kobar Disaksikan Ribuan Masyarakat

Peserta yang mewakili dari Kesultanan Istana Kuning Pangkalan Bun sedang melintasi ruas jalan utama, saat mengikuti pawai Nasi Adab Senin (7/10/2019).

Peserta yang mewakili dari Kesultanan Istana Kuning Pangkalan Bun sedang melintasi ruas jalan utama, saat mengikuti pawai Nasi Adab Senin (7/10/2019).

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Meski sempat diguyur hujan, Pawai Budaya Nasi Adab dalam rangka memeriahkan HUT Ke – 60 Kobar tetap dilaksanakan dan berlangsung meriah. Senin (7/10/2019). Acara yang dipusatkan di Jalan Pangeran Antasari Pangkalan Bun ini, disaksikan ribuan masyarakat dari berbagai kalangan.

Bahkan para pengunjung ini tidak hanya dari Kabupaten Kobar, melainkan juga ada yang berasal dari Kabupaten Lamandau dan Sukamara serta Seruyan, yang ikut menyempatkan diri melihat pawai budaya memperingati HUT Kobar ke 60 tersebut.

Baca Juga :  Pasien Dalam Pengawasan Covid-19 RSSI Pangkalan Bun Menjadi 4 Orang

Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengatakan, pawai budaya ini untuk memberikan hiburan kepada masyarakat, selain itu juga sebagai media pembelajaran serta menanamkan kesadaran kepada masyarakat khususnya generasi muda untuk menjaga dan melestarikan budaya lokal yang dimiliki Kobar.

Baca Juga :  Kerap Bertransaksi, Dua Budak Sabu Diringkus

“Kobar mempunyai kekayaan sejarah dan budaya dibuktikan dengan berdirinya kerajaan Kutaringin, yang merupakan satu-satunya kerajaan di Kalimantan Tengah,”ungkap Nurhidayah.

Karena itu, lanjut Nurhidayah, pawai budaya ini, diharapkan ke depan bisa menjadi pembelajaran penting bagi semua warga yang menyaksikan khususnya generasi penerus sehingga bisa memberikan sumbangsih terhadap daerah. (yus)

Share :

Baca Juga

Kobar

Kodim 1014 Pangkalan Bun Gelar Apel Penanggulang Bencana Alam

Kobar

Antisipasi Virus Corona, Kejaksaan Tunda Kegiatan Libatkan Banyak Orang

Kobar

Kesal Tak Dicerai, Istri Bacok Suami Hingga Luka Parah

Kobar

MUI Kalteng Keluarkan Himbauan, Sementara Warga tak Gelar Sholat Jumat

Kobar

Tahun Baru, Wisata Bugam Raya Dipastikan Ditutup

Kobar

Belum Ditemukan, Pencarian Rusli Kerahkan 17 Orang Pintar

Kobar

Jual 30 Botol Miras, Warga Pangkut Diringkus Polisi

Kobar

Kendaraan Beban Diatas 8 Ton Dilarang Tegas Melintas Jalan Kolam