BUNTOK, KaltengEkspres.com – Sebuah truk box terguling di tengah jalan raya akibat hilang keseimbangan atau oleng saat menyelip truk di depannya di Desa Mangaris Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Jumat (18/10/2019).
Kapolres Barsel, AKBP Wahid Kurniawan, SIK melalui Kasatlantas, AKP Feriza Winada Lubis mengatakan, kecelakaan tunggal ini terjadi berawal saat truk box dengan nomor polisi KH 8424 VE yang dikemudikan oleh Nur (24) melaju dari arah Ampah menuju Kota Buntok. Saat melintasi ruas jalan di lokasi kejadian, truk ini berusaha menyalip sebuah truk di depannya.
Pada saat menyalip tersebut, ternyata ban belakang sebelah kanan keluar dari bahu jalan, sehingga menyebabkan kehilangan keseimbangan. Oleng dan tidak bisa dikendalikan, truk box tersebut pun akhirnya terguling membentang di seluruh badan jalan raya.
“Kecelakaan tunggal ini disebabkan karena kelengahan dari pengemudi. Tidak berakibat kepada kendaraan lain (lawan). Pengemudi merupakan sopir yang digaji pihak perusahaan, bukan pemiliknya,” terang Kasat Lantas saat dihubungin Kalteng Ekspres.com pia whatsapp (wa), Jumat (28/10/2019).
Ia menjelaskan, kejadian ini sempat menyebabkan kemacetan cukup panjang beberapa saat di Jalan Raya Ampah – Buntok ruas Desa Mangaris tersebut. Namun beruntung tidak menelan korban jiwa. (rif)