

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Kebijakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar), memindahkan SPBU subsidi nelayan di Desa Keraya Kecamatan Kumai, mendapat apresiasi dari Ketua DPRD Kobar Triyanto.
Menurut Triyanto, kebijakan pemindahan ini patut disuport dan apresiasi, karena ini bentuk sikap tegas bupati untuk memberikan solusi bagi para nelayan.
“Intinya agar subsidi BBM nelayan tepat sasaran, SPBUN prioritas utama harus mengakomodir nelayan. Karena perahu kelotok nelayan sangat membutuhkan BBM, agar bisa melaut mencari ikan. Jika kebutuhan BBM nya tak ada, otomatis aktivitas para nelayan terganggu, demikiaj juga sebaliknya jika pasokan normal, bukan tidak mungkin harga ikan juga akan ikut stabil lagi,” ungkap Triyanto Selasa (29/1/2019).
Triyanto berharap, agar SPBUN di Keraya bisa memberikan layanan khusus kepada nelayan. Sehingga mereka bisa melaut mencari ikan seperti biasanya.
“Saya juga berharap agar semua ikut mengawasi pendistribusi supaya bisa tepat sasaran, bupati telah mengambil kebijakan dan ini harus kita jaga bersama,” tandasnya. (aro)