

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com – Rumah Sakit Awal Bros Betang Pambelum yang terletak di Jalan Tjilik Riwut KM 6.5, Rt 02 Bukit Tunggal Kecamatan Jekan Raya Kota Palangka Raya, menyatakan menerima pasien Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan untuk seluruh masyarakat Kalimantan Tengah (Kalteng). Hal tersebut diutarakan oleh Kepala Divisi Marketing dr. Benny Dharmadji kepada Kalteng Ekspres.com Senin (29/1/2019).
Menurut Benny, pihaknya memperkirakan awal Maret 2019 mendatang akan membuka layanan bagi pasien BPJS Kesehatan. Layanan tersebut terbuka bagi pasien BPJS Kesehatan Kota Palangka Raya maupun seluruh wilayah Kalteng.
“Awal Maret kita bisa melayani BPJS Kesehatan. Ini setelah mendapatkan penghargaan JCI terbanyak dari Kemenkes RI dan juga diakui internasional dengan moto melayani dengan kasih,” kata Benny.
Dalam pelayanan dengan kasih ini pihaknya juga menyediakan beberapa fasilitas lainnya yaitu CT Scan 128 Slice, Angiografi dan Laparoskopi sehingga mampu melayani masyarakat dengan baik.
“Msct 128 Slide ini sendiri merupakan generasi terbaru dari CT Scan yang memiliki keunggulan dan ketepatan serta keakuratan yang lebih. Sedangkan untuk Laparoskopi ini yaitu pembedahan bagian dalam yang tidak lagi nenakutkan,”bebernya. (rd)