Pemkab Seruyan Gagas Pembuatan Buku Pahlawan Kapten Mulyono

KUALA PEMBUANG, KaltengEkspres.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan merencanakan bakal membuat buku tentang kepahlawanan pejuang yang berasal dari Seruyan yaitu Kapten Mulyono.

“Rencananya kita akan bekerjasama dengan pihak ke-3, dimana kita akan membuat buku sejarah perjuangan dari pejuang yang berasal dari Seruyan yakni Kapten Mulyono dalam menumpas penjajah di Seruyan pada masa awal kemerdekaan tahun 1946,” kata Bupati Seruyan Yulhaidir di Kuala Pembuang, Minggu (11/11).

Ia mengatakan, dalam buku tersebut nantinya akan diceritakan tentang perjuangan Kapten Mulyono. Dimulai dari sejak awal saat membentuk pasukan dan melakukan perlawanan melawan penjajah yang ada di Seruyan, tepatnya di Desa Tumbang Manjul.

“Beliau dan pasukannya berjuang disana dan terjadi pertumpahan darah juga selama pertempuran tersebut dan nantinya cerita beliau akan kita tuangkan kedalam sebuah buku,”ujatnyam

Adapun tujuan dari pembuatan buku kepahlawanan ini untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat Seruyan, bahwa mereka juga punya seorang pejuang yang hebat.

“Karena selama ini nama beliau belum terlalu diketahui oleh masyarakat, karena itu nantinya dengan buku itu bisa membuat nama beliau lebih dikenal oleh masyakat,” tambahnya.

Pembuatan buku ini direncanakan pada tahun 2019 mendatang, dan akan dimasukkan kedalam mata pelajaran muatan lokal disekolah yang ada di Seruyan.

“Bahkan jika kalau keluarga ahli waris pahlawan ini mengijinkan, saya ingin membuat tugu kepahlawanan beliau nantinya, tentunya dilokasi yang strategis supaya kita bisa terus mengingat jasa almarhum,”tandasnya.(al)

Berita Terkait