Geram Ulah Bawahannya, Kalapas Sampit Sebut Oknum Sipir Terlibat Sabu Pengkhianat

SAMPIT, KaltengEkspres.com – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Klas II B Sampit M Khaeron geram dengan ulah bawahannya yang terlibat dalam jaringan pengedar narkotika dan obat-obatan berbahaya (narkoba) jenis sabu di wilayah Kabupaten Kotim. Buntut kegeramannya, pejabat ini menyebut bawahannya berinisial HA ini sebagai pengkhianat bangsa.

“Kami tidak akan melakukan pembelaan terhadap oknum pelaku ini. Karena ia telah menghianati kami, dan bangsa ini. Saya jutru berterimakasih kepada tim dari Diresnarkoba Polda Kalteng yang telah menangkap anggota saya yang terlibat peredaran narkoba,”ungkapnya kepada Kalteng Ekspres.com Kamis (12/7/2018).

Menurut Khaeron, dirinya sudah berulang kali mengingatkan kepada anggotanya di Lapas setempat agar menjauhi dan memerangi narkoba.

“Upaya kita sudah maksimal untuk mencegah anggota kita terlibat narkoba, baik itu melalui briefing maupun melalui pembinaan secara personal, itu sudah kita lakukan. Namun rupanya masih saja ada yang terlibat karena itu kita mendukung sikap tegas untuk menindaknya,”papar.

Sementara ketika dimintai terkait langkah yang diambil pihaknya dalam menekan agar kasus tersebut tidak terulang lagi ke depan. Khaeron mengatakan, saat ini pihaknya telah mengambil sikap, yakni dengan memberhentikan oknum pelakunya dan mempersilakan Diresnarkoba Polda Kalteng memproses hukum oknum bersangkutan. Disamping itu juga dalam waktu dekat akan mengadakan tes urine kepada seluruh pegawai Lapas setempat.

“Siapa pun yang tersangkut narkoba, jangan harap saya membela. Silakan berjuang sendiri karena mereka adalah pengkhianat bangsa. Begitu juga dengan warga binaan yang main-main dengan narkoba, maka tidak akan diusulkan untuk mendapatkan remisi,”bebernya.

Sedangkan untuk pengawasan lanjut dia, sebetulnya sudah dipasang x-ray dan juga CCTV. Melalui dua alat itu pengawasan sudah diperketat ditambah anggota yang standbay jaga. “Ternyata masih ada yang berkhianat. Anggota yang tertangkap ini jabatannya adalah komandan jaga dan sudah termasuk pegawai yang senior,”tandasnya. (MR)

Berita Terkait