Diduga Over Dosis Obat Kuat, Seorang Pria Tewas Dipangkuan PSK Saat Indehoy

PALANGKA RAYA, KaltengEkspres.com Seorang pria bernama Jhon (54) ditemukan tewas dipangkuan wanita pekerja sek komersial (PSK) bernama Jesika. Pria ini tewas, saat sedang asik berhubungan badan di salah satu kamar lokalisasi Karaoke Isabela Pal 12 Kelurahan Petuk Ketimpun,Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Selasa (10/7) sekitar pukul 22.30 WIB. Diduga kuat Jhon tewas karena over dosis obat kuat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Kalteng Ekspres.com di lapangan menyebutkan, kejadian bermula ketika korban mendatangi kamar Jesika bermaksud ngamar. Saat ngamar ini, korban sempat berhubungan badan dengan Jesika sebanyak dua kali.

Usai dua kali berhubungan badan, korban kembali berniat melanjutkan melakukkan hubungan layaknya suami istri itu, namun tiba-tiba mengalami kejang kejang yang mengakibatkan ia meninggal dunia. Kasus tersebut masih ditangani anggota Satuan Reskrim Polres Palangka Raya. Sejumlah  barang bukti diamankan petugas di lokasi kejadian, salah satunya obat kuat.

Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul Siregar saat dimintai keterangan, membenarkan adanya kejadian tersebut. Menurut dia, kejadian sudah ditangani anggotanya dengan mengevakuasi korban ke RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya untuk divisum. 

“Penyebab kematiannya masih kita selidiki. Namun diduga kuat meninggal usai menegak obat kuat. Karena di TKP di temukan obat kuat yang sebelumnya dikonsumsi korban untuk berhubungan intim,”ungkap Kapolres.

Ia menjelaskan, dalam mengungkap kepastian penyebab kematian korban pihaknya telah melakukan pemeriksaan beberapa saksi dan visum.

“Dari hasil visum tidak ada tanda kekerasan ditubuh korban. Saat ini korban telah dibawa keluarga ke rumah dukanya,”papar Timbul. (dr)

Berita Terkait