PULANG PISAU, KaltengEkspres.com – Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) menelan korban jiwa bapak dan anaknya, yakni Muliadi (40) dan Kevin (14) di ruas Jalan Trans Palangka Raya-Kuala Kurun KM 47 Desa Parahangan Kecamatan Kahayan Tengah Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) Selasa (13/3/2018) siang, ternyata dipicu olengnya truk tangki Mitsubishi Nopol DA 1516 WC yang dikemudikan Wahyudi karena slip ban depan dan belakang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Kalteng Ekspres.com, kronologi kejadian berawal saat truk tangki bermuatan BBM jenis solar yang dikemudikan Wahyudi bersama temannya M Toufik disamping, melaju dari arah Palangka Raya menuju Kuala Kurun.
Ketika melintasi ruas jalan ini, truk berpapasan dengan truk lain dari arah berlawanan yakni Kuala Kurun. Saat berpapasan itu, truk yang dikemudikan Wahyudi selip ban depan dan belakang hingga menyebabkan truk terpaksa harus turun ke tanah.
Saat itu Wahyudi langsung membanting setir. Sehingga membuat truk oleng ke arah kanan mengakibatkan truk terguling dan terseret memakan badan jalan. Saat bersamaan datang pengendara sepeda motor Yamaha Mio Soul KH 6097 JD yang dikendarai Muliadi dan anaknya Kevin dari arah berlawanan. Sehingga terjadi tabrakan. Saat kejadian pengendara motor berboncengan langsung tewas di TKP.
Kasatlantas Polres Pulpis Iptu Suprianto mengatakan, kecelakaan lalu lintas ini telah ditangani anggotanya. Dari keterangan saksi warga setempat lanjut dia, dua kendaraan yakni truk tangki dan motor tersebut melaju dengan kecepatan tinggi. Sementara, lokasi tepat berada pada jalan tikungan. Saat sama-sama berkecepatan tinggi melintasi tikungan tabrakan tidak bisa dielakan lagi. Sehingga mengakibatkan Muliadi dan Kevin meninggal dunia.
“Kami sudah mengamanjan sopir truk dan meminta keterangan sejumlah saksi. Kasus kecelakaan ini masih kita selidiki,”ungkap Suprianto Selasa (13/3/2018). (az/hm)