

MUARA TEWEH, Kaltengekspres.com – Sedikitnya 224 peserta kontingen Kabupaten Barito Utara (Barut), diberangkatkan untuk mengikuti kegiatan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi), ke-16 tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), di Nanga Bulik, Kabupaten Lamandau, Senin (11/9). Sejumlah kontingen tersebut di lepas langsung oleh Bupati Barut H Nadalsyah di gedung Balai Antang Muara Teweh.
“Saya menyambut baik keikutsertaan kontingen Kabupaten Barut pada Pesparawi ke-16 tingkat Kalteng tahun 2017 ini, karena kegiatan ini adalah bagian dari pembangunan sumberdaya manusia dalam rangka meningkatkan iman dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa. Sebagaimana dengan keyakinan umat kristiani bahwa memuji dan memuliakan Tuhan adalah merupakan ibadah,” kata Bupati Nadalsyah saat memberikan sambutannya pada kegiatan tersebut.
H Nadalsyah juga mengingatkan, bahwa para peserta yang mengikuti kegiatan ini adalah duta Kabupaten Barut. Untuk itu katanya, junjung tinggi nama baik daerah. Berikan dan tunjukan yang terbaik di atas panggung maupun di luar panggung perlombaan.
“Jalin dan peliharalah kerukunan, kebersamaan serta tali persaudaraan antar umat beragama dan diantara sesama kontingen peserta Pesparawi. Dan apapun hasil yang diperoleh nanti, mari kita jadikan sebagai momentum untuk terus berbenah diri meningkatkan sumber daya manusia yang mampu menjadi teladan dalam memuji dan memuliakan Tuhan melalui suara yang berkumandang, harmonis dan merdu sebagai wujud ibadah kepada Tuhan,”paparnya.
Sementara, Ketua Lembaga Pengembangan Pesparawi (LPP) Barut, Drs Langkap Umar mengatakan, dalam kegiatan tersebut panitia dan kontingen merupakan dari warga jemaat dari berbagai gereja yaitu gereja Kalimantan Evangelis, gereja Khatolik, gereja Pantekosta, gereja Sidang Jemaat Allah dan gereja Bethel Indonesia.
Menurutnya, untuk kontingen Barito Utara mengirimkan 224 peserta yang akan mengikuti 11 kategori lomba. “Sedangkan untuk pelatih kami datangkan dari Malang yaitu Bpk Hendro dan Ibu Dyah yang berprofesi sebagai guru vokal dan pianis Ibu Sinta Sinaga dari banjarmasin,” katanya Lengkap.
Hadir pada pelepasan kontingen Pesparawi ke 16 tingkat Kalteng, Wakil Bupati Barito Utara, Drs Ompie Herby yang juga ketua ketua kontingen, Wakil Ketua II DPRD, H Acep Tion SH, unsur FKPD, sekda H Jainal Abidin, asisten sekda, staf ahli bupati, Ketua TP PKK Hj Sri Hidayati, Ketua GOW Melpadona SKM, kepala SKPD dan undangan lainnya.(Ni)