PANGKALAN BUN, Kaltengekspres.com – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kotawaringin Barat (Kobar) tahun ini bergerak cepat untuk meningkatkan pembangunan infrastruktur di daerah pelosok desa. Itu dibuktikan yakni selain membangun akses jalan poros penghubung antar desa disejumlah kecamatan, Dinas PUPR Kobar juga membangun jembatan penghubungnya.
Kepala Dinas PUPR Kobar Ir Agus Yuwono Msi ketika dikonfirmasi terkait pembangunan jembatan tersebut membenarkan hal itu. Menurutnya, jembatan penghubung antar desa yang dibangun tahun ini meliputi di sejumlah kecamatan. Diantaranya yakni di Kecamatan Aruta dan Kumai.
“Jembatan yang kita bangun ini langsung ke pusat produksi pertanian dan perkebunan yang ada disejumlah desa di kecamatan itu. Sehingga ke depan, dengan adanya pembangunan itu bisa memudahkan akses warga dan meningkatkan perekonomian masyarakat yang tinggal di perdesaan,”ujar Agus Yuwono.
Hal senada juga diungkapkan oleh Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dr Juni Gultom ST M.TP. Menurut dia, pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan di sejumlah desa ini bertujuan untuk memudahkan akses warga, sehingga ke depan berdampak positif bagi meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat di perdesaan.
“Untuk pembangunan jembatan tahun ini kita laksanakan bertahap. Yakni jika tahun ini kita bangun empat jembatan di Kecamatan Aruta, meliputi di Kelurahan Pangkut, Desa Penyombaan, Sambi dan Dau. Kemudian di Ruas Jalan Bumi Harjo tembus Pelabuhan Tempenek Kumai. Maka selanjutnya kita targetkan genjot pembangunan serupa di kecamatan lainnya,”ungkap Juni Gultom Sabtu (25/8).
Pada kesempatan itu Juni mengharapkan, ruas jalan dan jembatan yang dibangun di sejumlah kecamatan itu bisa dijaga dan dipelihara bersama oleh masyarakat. Sehingga kondisinya tetap tahan lama, dan terus memberikan dampak positif bagi mempermudah akses masyarakat yang berada di sejumlah kecamatan tersebut. (to)