Home / Kobar

Jumat, 2 November 2018 - 17:21 WIB

KPK Sebut Tata Kelola Keuangan Kobar Masih Lampu Kuning

PANGKALAN BUN, KaltengEkspres.com – Pemkab Kotawaringin Barat (Kobar) bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) RI, menggelar monitoring dan evaluasi (monev) tata kelola keuangan, berkaitan dengan tahapan pelaksanaan rencana aksi pemberantasan korupsi yang terintegrasi di Aula Kantor Bupati Kobar, Jumat (2/11/2018).

Koordinator Wilayah dan Supervisi Pencegahan KPK Kalsel, Kaltara dan Kalteng, Chandra Sulistio Reksoprodjo mengatakan, dari hasil diskusi dalam kegiatan monev dengan Pemkab Kobar, dianggap menunjukkan peningkatan yang baik. Meski secara penilaian masih mencapai angka kurang lebihnya 66 persen.

“Hal Itu dikategorikan zona kuning atau masih belum aman dan harus hati-hati,”ungkap Chandra kepada sejumlah awak media, Jumat (2/11).

Baca Juga :  Beri Wawasan Berlalulintas, Satlantas Sambangi Sekolah

Menurutnya, pada awal kegiatan, penilaiannya masih dibawah 50 persen. Namun setelah dilakukan diskusi serta verifikasi ternyata angka pencapaiannya adalah 66 persen. “Artinya tinggal sedikit lagi mencapai 70 persen. Kalau angka 70 ini baru masuk zona hijau atau zona aman,”ujarnya.

Ia menyebut, masih ada sedikit kendala ditemukan dalam pencapaian zona hijau atau aman tersebut. Sifatnya masih tergolong minor dan masih bisa dikejar.

“Contohnya adalah kendala administratif berupa kelengkapan berita acara, surat atau dokumen yang harus divalidasi dengan kementerian pusat,”paparnya.

Baca Juga :  Cek Ketersediaan Pangan, Polda Kalteng Sidak Bulog dan Pasar

Terlebih lagi tambah dia, Kabupaten Kobar sudah memasukkan sejak bulan Maret tahun ini, artinya kendala tersebut masih bisa dituntaskan.

Sementara itu Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengatakan, menyambut baik kegiatan tersebut. Bahkan dirinya mengapresiasi denga kegiatan ini, karena kedepan diharapkan bisa membawa perubahan yang baik bagi pengelolaan birokrasi dilingkup Pemkab Kobar.

“Sangat bermanfaat untuk memberikan kami referensi terutama untuk perbaikan ke depan. Terkait tentang pengelolaan birokrasi yang baik, agar pelayanan publik menjadi semakin optimal,”ucap Nurhidayah. (aro)

Share :

Baca Juga

Kobar

Polsek Aruta Tegaskan Isu Kayau Hoaks

Kobar

Kepergok Mencuri, Buruh Sawit Ditangkap PolisiĀ 

Kobar

Pria Bejat di Kobar Setubuhi Anak Tiri

Kobar

Kades Teluk Bogam Keluhkan Penyaluran BBM Subsidi

DPRD Kobar

Bupati dan Wakil Ketua DPRD Kobar Tinjau Lokasi Rapid Test Massal

Kobar

Parkir Sesaat, Onderdil Motor Raib Digasak PencuriĀ 

Kobar

Biadab, Ayah Garap Keperawanan Anak Tiri Sebelum Menikah

Kobar

Sepuluh Hari Dibawa Kabur, ABG Disetubuhi Hingga Hamil